Breaking

Kamis, 15 Februari 2018

Cara Mengecilkan Perut Buncit Melilit dan Penuh Selulit.

 Mengecilkan Perut Buncit

Mengecilkan Perut Buncit
Selain Obesitas, perut buncit juga menjadi masalah bagi banyak kalangan karna selain menggangu kesehatan, memiliki perut bunci juga sangat mengaggu dalam penampilan.

Pahami dulu bahaya yang dapat di timbulkan dari memiliki perut bunci. Kumpulan lemak viseral di dalam tubuh bisa mengeluarkan senyawa peradangan dan hormon yang dapat mengganggu metabolisme tubuh.

Senyawa-senyawa peradangan disebut juga sitokin. Senyawa ini dapat menyebabkan peradangan ringan dalam tubuh sehingga meningkatkan risiko penyakit jantung.

Senyawa lain yang dikeluarkan oleh lemak viseral adalah asam lemak bebas. Senyawa ini akan masuk ke dalam hati dan kemudian memicu berbagai perubahan, antara lain peningkatan produksi kolesterol buruk dan penurunan produksi kolesterol baik. Itulah mengapa perut buncit dapat meningkatkan risiko penyakit kolesterol tinggi. Selain itu, asam lemak bebas juga menyebabkan insulin menjadi kurang efektif dalam mengontrol gula darah, meningkatkan risiko diabetes.

Selain itu, lemak pada perut buncit juga dapat menyebabkan tekanan darah tinggi, stroke, dan serangan jantung. Hal ini karena lemak pada perut buncit dapat memicu perubahan hormon yang mengontrol penyempitan pembuluh darah atau yang disebut dengan angiotensin.

Bagai mana cara untuk mengecilkan perut buncit ?

1. Cardio
Cardio merupakan salah satu jenis latihan yang melibatkan hampir semua anggota tubuh seperti berlari, bersepeda, berenang, dan lainnya. 

Dengan melakukan cardio, otot-otot di tubuh kita bekerja mulai dari otot betis, otot paha, otot punggung, otot perut, lengan dan pundak.

2. Yoga
Yoga merupakan olahraga yang memusatkan pada kekuatan, kelenturan, dan pernapasan. Penelitian di India membuktikan yoga sangat membantu menghilangkan gas berlebih di perut, sehingga melancarkan pencernaan dan menghilangkan lipatan di perut.

Melatih serta menyelaraskan tubuh dan pikiran supaya lebih rileks akan memacu tubuh mengeluarkan hormon yang bisa membantu proses pembakaran lemak dalam tubuh secara efektif.

Mulailah berlatih yoga selama 10-20 menit setiap hari agar tubuh dapat melakukan sistem metabolisme dengan maksimal.

3. Sit-up dan push-up
Hal mudah lainnya yang bisa dilakukan adalah sit-up dan push-up. Namun tentu saja Anda harus melakukannya secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Lakukan 10 kali sit-up dan 10 kali push-up . Naikkan intensitas latihan setiap harinya. Hal ini akan membantu Anda mengecilkan perut dalam waktu yang singkat karena dapat menghilangkan lemak di perut.

Melakukan sit-up dan push-up di pagi hari, dapat bermanfaat untuk mengontrol nafsu makan karena dapat menyebabkan efek mudah kenyang.



Selain itu, bagi kamu yang malas atau tidak memiliki waktu yang proposional untuk olahraga kalian bisa mencoba untuk mengubah pola makan dengan makan berikut yang terbukti alami dan efektif dalam mengecilkan perut buncit.

1. Buncis
Pastinya tidak asing lagi jika mendengar kata buncis. Sayuran ini mudah sekali untuk kita temukan di pasar tradisional maupun supermarket. Buncis merupakan sayuran yang mengandung protein yang banyak memiliki kandungan Flavanoid. Kandungan antioksidan tinggi ternyata baik untuk kesehatan dan dapat membantu mengurangi volume lemak pada perut. Biasanya sayuran ini dimasak dengan ditumis, namun pemilihan minyak untuk menumis harus tepat, usahakan untuk menggunakan minyak goreng rendah lemak atau minyak zaitun.

2. Semangka

Ternyata buah semangka sangat bermanfaat untuk mengecilkan perut buncit. Buah semangka mengandung serat dan membantu proses detoksifikasi pada tubuh kita.

3. Yoghurt

Makanan olahan dari susu ini sekarang mudah sekali untuk kita temui, khususnya di minimarket. yoghurt merupakan makanan rendah lemak, dan juga efektif untuk membersihkan saluran pencernaan. Sehingga memudahkan sisa pembuangan untuk keluar dan meningkatkan kerja usus dalam penyerapan makanan yang masuk.

4. Jeruk nipis dan lemon

Dua buah dari jenis jeruk ini sangatlah ampuh untuk mengecilkan perut buncit. Konsumsi perasan jeruk ditambah dengan segelas air hangat di pagi hari akan membantu tubuh kita untuk mendetoksifikasi racun dan lemak yang menumpuk diperut. Jeruk dan lemon juga akan membantu melancarkan sulit buang air besar.

5. Kacang-kacangan
kacang-kacangan merupakan sumber serat. yang baik. Beberapa jenis kacang yang direkomendasikan adalah kacang kedelai, kacang polong, kacang almond, kaca mete dan kacang merah.

6. Pepaya dan Apel
Sudah bukan rahasia lagi bahwa pepaya dan apel merupakan salah satu buah yang paling banyak dikonsumsi dalam program diet. Selain mengenyangkan, kedua buah ini juga memiliki banyak serat. Buat kamu yang mengalami sembelit dan sudah buang air besar konsumsi buah ini dalam jumlah banyak dan rutin. 

Berdasarkan pengalaman pribadi, jika hari ini makan banyak pepaya, besok paginya kita akan mudah untuk mengeluarkan sisa pencernaan dalam jumlah banyak. Perut yang sebelumnya terasa berat menjadi lebih ringan.

7. Green Coffee
Pernah mendengar green coffee? green coffee merupakan kopi yang belum di sangrai. Konon kandungan dalam biji kopi hijau dapat kita konsumsi sebagai salah satu cara menurunkan berat badan. Baca selengkapnya di artikel mengenai manfaat green coffee.

Tapi perlu diperhatikan bahwa banyak orang yang mengkonsumsi obat untuk mengecilkan perut buncit. Perlu diketahui, bahwa penggunaan obat untuk mengecilkan perut seperti ini biasanya efeknya tidak lama. Jika kita berhentu mengkonsumsi obat, kadang nafsu makan kita kembali meledak dan tidak terkontrol sehingga badan bisa kembali lebar bahkan lebih besar.

Yang perulu untuk kamu ketahui mengenai cara mengecilkan perut buncit ia lah perubahan pola hidup menjadi lebih baik.

Kunci dari semua upaya adalah komitment dan hal yang buruk tidak pernah menghasilkan sesuatu yang baik.

Sekian dari kami, tunggu terus update dari Sudut Info Sehat Berikutnya yah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar